ZHIHAR DALAM PERSPEKTIF FIQH MUNAKAHAT (Analisis Berdasarkan Metode Penalaran Bayani dan Ta’lili)

Record Detail

Skripsi

ZHIHAR DALAM PERSPEKTIF FIQH MUNAKAHAT (Analisis Berdasarkan Metode Penalaran Bayani dan Ta’lili)

XML

Zhihar berarti punggung sedangkan secara istilah kata zhihar berarti suatu
ungkapan suami kepada istri “bagiku kamu seperti punggung ibuku”. Dengan
maksud dia mengharamkan istrinya bagi dirinya. Kata zhihar berasal dari kata
azh-zhahru berarti punggung. Berusaha atau ucapan-ucapan yang semisal
dengannya. Karenanya , diwajibkan bagi suami tersebut sebelum bercampur untuk
bayar kafarat yaitu memerdekan budak. Jika tidak mendapatkan budak maka
diwajibkan atasnya berpuasa dua bulan berturut-turut. Namun apabila tidak
sanggup berpuasa maka diwajibkan memberi makan 60 orang fakir miskin.
Peneliti merumuskan masalah pertama, bagaimana hukum zhihar dan sanksi
zhihar dalam Fiqh Munakahat, kedua bagaimana pemahaman zhihar dan sanksi
zhihar menurut metode penalaran bayani dan ta’lili. Adapun tujuan penelitian ini
adalah untuk mengetahui bagaimana hukum meng zhihar istri menurut fiqh
munakahat dan menurut metode penalaran bayani dan ta’lili. Dalam penelitian ini
penulis menggunakan penelitian pustaka (library research). Hasil penelitian
menunjukkan pertama, zhihar hanya suatu ungkapan yang mewajibkan untuk
membayar kafarat tinggi yaitu sama dengan kafarat membunuh tanpa sengaja.
Kedua Zhihar menurut penalaran bayani yaitu allah swt melarang bagi suami
untuk berucap atau berkata mungkar dan dusta, yaitu menyerupai isrti dengan
ibunya. Sedangkan menurut ta’lili seorang suami yang menyamakan istri dengan
ibunya, maka akibat hukum dari perkataan (ucapan) tersebut adalah haramnya
suami bersetubuh dengan istrinya, karena ia sama seperti menyetubuhi ibunya.


Detail Information

Penulis
DEDE SURYANI - Personal Name
NIP/NIDN/NIM 141107880
Edition
Language
English
Publisher SYARIAH-AHWAL AL-SYAKHSYIYYAH : IAIN Lhokseumawe.,
Edition
Subject(s)
No Panggil
AL-AHWAL AL-SYAKHSIYYAH

BACA FULLTEX

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail