PENGARUH METODE HYPNOTEACHING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA PELAJARAN BAHASA INDONESIA DI KELAS V MIN 26 ACEH UTARA

Record Detail

Skripsi

PENGARUH METODE HYPNOTEACHING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA PELAJARAN BAHASA INDONESIA DI KELAS V MIN 26 ACEH UTARA

XML

Metode hypnoteaching ini sangat membantu meningkatkan hasil belajar
siswa dengan bahasa-bahasa sugesti agar siswa nyaman dalam kelas dan
bersemangat mengikuti pelajaran yang diberikan. Metode hypnoteaching
membuat hubungan yang terjalin antara guru dengan siswa menjadi kompak dan
dinamis sehingga proses belajar mengajar di kelas menjadi lebih hidup dan
efektif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menjelaskan pengaruh
metode hypnoteaching terhadap hasil belajar siswa pada Pelajaran Bahasa
Indonesia di Kelas V MIN 26 Aceh Utara. Dalam penelitian ini, peneliti
menggunakan pendekatan kuantitatif dimana data yang diperoleh secara statistik.
Adapun untuk memperoleh data langsung dari lapangan, maka peneliti
menggunakan intrumen test. Tes yang diberikan kepada siswa sebelum dan
sesudah menggunakan metode hypnoteaching pada pelajaran Bahasa Indonesia
pada siswa Kelas V MIN 26 Aceh Utara. Sampel sampel dalam penelitian ini
sebanyak 62 orang yang terdiri dari Kelas V-A sebanyak 31 orang sebagai kelas
kontrol dan kelas V-B 31 orang sebagai kelas eksperimen. Berdasarkan hasil uji t
diketahui bahwa metode Hypnoteaching berpengaruh terhadap hasil belajar siswa
pada pada pelajaran Bahasa Indonesia di Kelas V MIN 26 Aceh Utara dengan
besarnya thitung adalah 3,783. Hal ini jelas terlihat hasil belajar siswa dengan
menggunakan metode pembelajaran Hypnoteaching lebih tinggi dibandingkan
dengan kelas kontrol. Berdasarkan hasil analisis, pembelajaran dengan
menggunakan metode pembelajaran Hypnoteaching dapat meningkatkan hasil
belajar siswa. Salah satu yang menjadi faktor pendukung sehingga hasil belajar
kelas eksperimen lebih tinggi dibandingkan kelas kontrol adalah aktivitas belajar
siswa di dalam kelas, dimana pada kelas eksperimen aktivitas siswa tergolong
aktif sedangkan pada kelas kontrol tergolong cukup aktif


Detail Information

Penulis
ANNISA - Personal Name
NIP/NIDN/NIM 2017260376
Edition
Language
Indonesia
Publisher FTIK-PGMI : IAIN Lhokseumawe.,
Edition
Subject(s)
No Panggil
371.3 Ann p

BACA FULLTEX

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail