UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN SENI RUPA MELALUI METODE MENGGAMBAR PADA ANAK DIDIK DI TK AZ ZAITUN

Record Detail

Skripsi

UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN SENI RUPA MELALUI METODE MENGGAMBAR PADA ANAK DIDIK DI TK AZ ZAITUN

XML

Kemampuan seni rupa pada anak didik nilainya masih di bawah standar
ketuntasan, dalam pelajaran metode yang digunakan guru masih belum begitu
terarah dan belum sempurna serta kurang efektif. Aspek afektif serta antusias anak
dalam mengikuti pembelajaran kurang berminat, anak lebih banyak bergurau,
tidak serius, kurangnya perhatian dan bahkan bermain sendiri sehingga tidak
adanya stimulus respon ketika pelajaran berlangsung di kelas dan masih perlu
peningkatan, anak kesulitan saat membuat karya seni, anak belum mampu
mewarnai gambar dengan baik. Adapun masalah dalam penelitian ini adalah
apakah metode menggambar dapat meningkatkan kemampuan seni rupa anak
didik anak Di TK AZ Zaitun. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah
terjadi peningkatan terhadap metode menggambar pada peningkatan kemampuan
seni rupa pada anak didik TK AZ Zaitun. Metode yang digunakan dalam
penelitian ini adalah PTK Pengambilan data dilakukan dengan pengamatan dan
wawancara. Hasil penilaian kemampuan seni rupa pada siklus I mendapatkan skor
rata-rata yang diperoleh yaitu 4 anak yang belum berkembang (BB) atau 9,09 %,
anak yang mulai berkembang (MB) 1 anak atau 9,09 %, anak yang berkembang
sesuai harapan (BSH) 7 anak atau 63,63 % dan anak yang berkembang sangat
baik (BSB) 2 anak atau 18,18%. Pada siklus II kemampuan seni rupa sebanyak
10 atau 91,66%. Anak berkembang sangat baik (BSB) 5 anak atau 45,45%, anak
berkembang sesuai harapan (BSH) 5 anak atau 45,45% dan hanya 1 orang anak
saja atau 9,09 % yang belum berkembang (BB) dalam kemampuan seni rupa dan telah mencapai ketuntasan yang diharapkan


Detail Information

Penulis
MARSYIAH - Personal Name
NIP/NIDN/NIM 142108607
Edition
Language
Indonesia
Publisher FTIK-PAI : IAIN Lhokseumawe.,
Edition
Subject(s)
No Panggil
2X7.3 Mar u

BACA FULLTEX

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail