Skripsi
KETERTARIKAN PEDAGANG MENGAMBIL PEMBIAYAAN MUSYARAKAH DI BANK ACEH SYARIAH CAB. LHOKSEUMAWE (Studi Kasus Pedagang Desa Keudee Blang Ara Kecamatan Kutamakmur Kabupaten Aceh Utara).
XMLKetertarikan pedagang Keudee Blang Ara mengambil pembiayaan musyarakah di
Bank Aceh Syariah Cabang lhokseumawe adalah keinginan dan kesukaan orang
yang memperjual belikan barang yaitu kerja sama antara Bank Aceh Syariah
dengan pedagang, dimana masing-masing pihak memberikan kontribusi modal
dengan keuntungan dibagi menurut kesepakatan di muka dan apabila rugi
ditanggung oleh kedua belah pihak. Adapun yang menjadi rumusan masalah
dalam penelitian ini adalah: 1) Mengapa pedagang di Desa Keudee Blang Ara
Kecamatan Kuta Makmur tertarik mengambil Pembiayaan musyarakah di Bank
Aceh Syariah Cab. Lhokseumawe? 2) Bagaimana sistem pembiayaan musyarakah
yang direalisasikan Bank Aceh Syariah Cab. Lhokseumawe pada pedagang?
Dalam penelitian ini mengunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan
metode pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Serta
mengunakan tehnik analisis data dilakukan dengan reduksi data, penyajian data
dan menarik kesimpulan, maka dapat disajikan temuan penelitian sebagai berikut:
1) Mengapa pedagang di Desa Keudee Blang Ara Kecamatan Kuta Makmur
tertarik mengambil Pembiayaan musyarakah di Bank Aceh Syariah Cab.
Lhokseumawe pertama karena faktor agama, Kedua faktor pembagian Laba dan
Pengembalian Pokok Pembiayaan, ketiga Ingin Memajukan Bank Daerah 2)
adapun sistem pembiayaan musyarakah yang direalisasikan Bank Aceh Syariah
Cab. Lhokseumawe dimulai dari pengajuan permohonan pembiayaan dan mengisi
formulir beserta melengkapi persyaratan. selanjutnya pihak Bank Aceh Syariah
melakukan survey lapangan, Setelah mensurvey pedagang kembali ke bank untuk
menandatangani surat-surat persetujuan kontrak, Selanjutnya Pedagang bisa
melakukan pengambilan dana di teller.
Detail Information
Penulis |
CUT ANIDAR - Personal Name
|
---|---|
NIP/NIDN/NIM | 141208027 |
Edition | |
Language |
English
|
Publisher | FEBI-EKONOMI SYARIAH : IAIN Lhokseumawe., 2018 |
Edition | |
Subject(s) | |
No Panggil |
EKONOMI SYARIAH
|