PERSEPSI MAHASISWA ACEH UTARA DAN LHOKSEUMAWE TERHADAP PENDIDIKAN DASAR MAPALA (Kasus Meninggalnya Mahasiswa Universitas Islam Indonesia Saat Melakukan Pendidikan Dasar Mapala)

Record Detail

Skripsi

PERSEPSI MAHASISWA ACEH UTARA DAN LHOKSEUMAWE TERHADAP PENDIDIKAN DASAR MAPALA (Kasus Meninggalnya Mahasiswa Universitas Islam Indonesia Saat Melakukan Pendidikan Dasar Mapala)

XML

ABSTRAK
Skripsi ini berjudul Persepsi Mahasiswa Aceh Utara dan Lhokseumawe terhadap
pendidikan dasar mapala” (Kasus : Meninggalnya Mahasiswa Universitas Islam
Indonesia Saat Melakukan Pendidikan Dasar Mapala. Persepsi atau pendapat
dikalangan mahasiswa pecinta alam berbeda-beda menurut sudut pandang,
pengalaman dan pesan yang diterima oleh masing-masing individu. Persepsi
muncul karena adanya sebuah proses yaitu sensasi, atensi, dan interpretasi.yang
menjadi Rumusan Masalah dalam penelitian ini adalahBagaimanakah Persepsi
Mahasiswa terhadap pendidikan dasar mapala di Aceh Utara dan Lhokseumawe ?. Adapun tujuan penelitian sesuai dengan latar belakang dan rumusan masalah,
maka tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui Persepsi Mahasiswa terhadap
pendidikan dasar mapala di Aceh Utara dan Lhokseumawe,. Metode yang peneliti
gunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan metode penelitian kualitatif
karena dengan metode penelitian kualitatif peneliti dapat memperoleh data dengan
menggunakan teknik wawancara serta observasi secara langsung sehingga data
tersebut dapat melengkapi penelitian ini dan juga menghasilkan data deskriptif
berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang diamati. Subjek penelitian dalam penelitian ini adalah Mahasiswa Aceh Utara dan
Lhokseumawe Khusususnya Mahasiswa UNIMAL,IAINL dan PNL. Berdasarkan
hasil penelitian yang telah dilakukan oleh peneliti, maka peneliti menarik
kesimpulan bahwa dengan adanya kasus yang menimpa pendidikan dasar
MAPALA UII menjadi sebuah pembelajaran dan bahan evaluasi baik dari pihak
organisasi MAPALA maupun pemerintah agar kedepannya Pendidikan Dasar
MAPALA yang ada tidak melakukan kesalahan yang sama serta mampu merubah
pandangan buruk Mahasiswa di Aceh Utara dan Lhokseumawe terutama dengan
adanya kasus ini.Hal-hal yang ingin peneliti rekomendasikan kepada mahasiswa
pecinta alam yang ada di Indonesia khususnya di Aceh Utara dan Lhokseumawe
bahwa sebuah pendidikan dasar merupakan sebuah tahapan yang seharusnya
melahirkan generasi penerus untuk kemajuan MAPALA dan juga untuk
melestarikan alam Indonesia ini sehingga jangan dijadikan ajang penyiksaan dan
penganiayaan.


Detail Information

Penulis
Abdul Razak - Personal Name
NIP/NIDN/NIM 103104974
Edition
Language
English
Publisher FUAD-KPI : IAIN Lhokseumawe.,
Edition
Subject(s)
No Panggil
KPI

BACA FULLTEX

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail