Skripsi
METODE PIMPINAN DAYAH DARUL ABRAR DALAM PENGKADERISASIAN DA’I LOKAL DI KECAMATAN BAKTIYA KABUPATEN ACEH UTARA
XMLABSTRAK
Seorang da’i dalam usahanya untuk menyebarkan dan merealisasikan ajaran Islam
akan menghadapi masyarakat yang heterogen. Karena itu metode dakwah pun
harus sesuai dengan kadar pengetahuan masyarakat. Metode dakwah harus
mampu mengikuti dinamika yang ada. Dayah didirikan dengan tujuan utama ialah
penciptaan kader-kader ulama dalam bidang agama. Dayah Darul Abrar hingga
kini masih banyak terdapat kegiatan dakwah, salah satunya latihan muhadharah.
Namun belum mampu menjamin adanya peningkatan terhadap perilaku dalam
kehidupan sehari-hari yang berfokus pada nilai-nilai keislaman pada diri mad’u. sehinggaa perlu adanya peningkatan terhadap metode ceramah untuk lebih efektif
dan efisien. Sehubungan dengan permasalahan tersebut di atas penulis terdorong
hati untuk melakukan sebuah penelitian yang berjudul “Metode Pimpinan Dayah
Darul Abrar Dalam Pengkaderisasian Da’i Lokal di Kecamatan Baktiya Barat
Kabupaten Aceh Utara”. Untuk menjawab permasalah tersebut penulis membuat
rumusan masalah yaitu: (1) bagimana metode pimpinan Dayah Darul Abrar dalam
pengkaderisasian da’i lokal dan (2) apa saja kendala pimpinan Dayah Darul Abrar
dalam pengkaderisasian da’i lokal di Kecamatan Baktiya Barat Kabupaten Aceh
Utara. Penelitian ini bersifat kajian lapangan dengan menggunakan pendekatan
kualitatif, dilaksanakan pada dayah Darul Abral Kecamatan Baktiya Barat
Kabupaten Aceh Utara. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi
dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan melalui reduksi data, penyajian
data dan verifikasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Metode
pimpinan Dayah Darul Abrar dalam pengkaderisasian da’i lokal adalah ada
program pendidikan khusus, yaitu pengajian rutin kitab kuning, pelatihan bahasa
arab, dan program muhadharah setiap malam minggu sekali, dengan konsep
mempersiapkan da’i dengan semaksimal mungkin. Langkah yang dilakukan
menyeleksi santri yang punya bakat, memberikan keilmu pengetahuan agama,
melatih mental, melatih teknik penyampaian, metode penyampaian, kesiapan dan
di terjunkan kemasyarakat. Pencapain hasil dari kaderisasi da’i, sangat bagus
banyak santri yang mempunyai potensi dan berkualitas, dan banyak alumni yang
sudah menjadi da’i serta menjadi imam di masyarakat, (2) kendala pimpinan
Dayah Darul Abrar dalam pengkaderisasian da’i lokal yaitu masih ada santri yang
kurang serius dalam proses pengkaderisasian da’i, kurangnya minat santri untuk
menjadi penda’i dan kurang alat media pendukung dalam proses pengkaderisasian
da’i. Upaya yang dilakukan terhadap hambatan yaitu memberikan penyadaran
atau nasehat terhadap santri agar punya keinginan untuk menjadi penda’i, adanya
dukungan orang tua santri, adanya dukungan masyarakat serta guru-guru yang
melatih dan membimbing santri.
Detail Information
Penulis | |
---|---|
NIP/NIDN/NIM | 123107026 |
Edition | |
Language |
English
|
Publisher | FUAD-KPI : IAIN Lhokseumawe., 2018 |
Edition | |
Subject(s) | |
No Panggil |
KPI
|