Skripsi
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) MENGGUNAKAN ALAT PERAGA TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIKA SISWA SMP NEGERI 11 LHOKSEUMAWE
XMLKomunikasi matematika adalah kemampuan siswa dalam mengembangkan dan
mengomunikasikan gagasan/ide-ide matematika yang mereka miliki untuk
memperjelas keadaan atau masalah. Tetapi sekarang ini siswa mempunyai tingkat
kemampuan komunikasi yang rendah. Salah satu tanda rendahnya kemampuan
komunikasi matematika ditandai dengan masih banyaknya siswa yang belum
mampu menyelesaikan soal dalam bentuk cerita. penyebabnya karena siswa
kurang diberikan kesempatan untuk mengembangkan dan mengomunikasikan ideide
yang mereka miliki. Dalam mengatasi masalah tersebut dibutuhkan model
pembelajaran yang dapat meningkatkan kemampuan komunikasi matematika
siswa. Model pembelajaran Numbered Heads Togetered (NHT) merupakan
solusinya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada Pengaruh Model
Pembelajaran Number Heads Together (NHT) Menggunakan Alat Peraga
Terhadap Kemampuan Komunikasi Matematika Siswa SMP Negeri 11
Lhokseumawe pada materi persamaan Linier satu variabel. Penelitian ini
menggunakan pendekatan kuantitatif, populasi yang diambil adalah seluruh siswa
kelas VII SMPN 11 Lhokseumawe, sampel yang terpilih yaitu kelas VII.4
berjumlah 25 siswa sebagai kelas kontrol dan kelas VII.5 yang berjumlah 24
siswa sebagai kelas eksperimen. Adapun untuk memperoleh data peneliti
melakukan tes yaitu pre-test dan Post-test. Untuk data pre-test uji homogenitas
diperoleh Fhitung < Ftabel yaitu 1,27 < 1,98 dan Post-test 1,64 < 2,00 maka dapat
disimpulkan bahwa kedua kelas homogen. Selanjutnya hasil uji normalitas data
pre-test kelas kontrol diperoleh L0< Ltabel yaitu 0,0643 < 0,173 dan kelas
eksperimen 0,1282 < 0,1764 maka disimpulkan kedua kelas berdistribusi normal.
Untuk data Post-test uji normalitas kelas kontrol diperoleh L0 < Ltabel yaitu 0,1604
< 0,173 dan kelas eksperimen 0,1588 < 0,1764 maka disimpulkan kedua kelas
berdistribusi normal. Pengujian hipotesis digunakan uji-t dengan taraf signifikan α
= 0,05. Hipotesis penelitian ini adalah tolak Ho jika Thitung > Ttabel dan terima Ho
jika Thitung< Ttabel. Untuk data pre-test diperoleh Thitung < Ttabel yaitu 0.09< 1,68
maka terima H0, maka dapat disimpulkan bahwa Tidak Ada Perbedaan
kemampuan awal kelas eksperimen dan kelas kontrol. Untuk Post-test diperoleh
Thitung > Ttabel yaitu 2,13 > 1,68 maka tolak Ho dan terima Ha, sehingga dapat
disimpulkan bahwa Ada Pengaruh Pengaruh Model Pembelajaran Number Heads
Together (NHT) Menggunakan Alat Peraga Terhadap Kemampuan Komunikasi
Siswa SMP Negeri 11 Lhokseumawe Pada Materi Sistem Persamaan Linier Satu
Variabel.
Detail Information
Penulis |
Mardiana - Personal Name
|
---|---|
NIP/NIDN/NIM | 142208212 |
Edition | |
Language |
English
|
Publisher | FTIK-TMA : IAIN Lhokseumawe., 2018 |
Edition | |
Subject(s) | |
No Panggil |
TMA
|