PENANAMAN PENDIDIKAN KARAKTER ANAK USIA DINI MELALUI BUDAYA ANTRI PADA KELOMPOK B DI TK SAFIATUDDIN LHOKSEUMAWE

Record Detail

Skripsi

PENANAMAN PENDIDIKAN KARAKTER ANAK USIA DINI MELALUI BUDAYA ANTRI PADA KELOMPOK B DI TK SAFIATUDDIN LHOKSEUMAWE

XML

ABSTRAK
Salah satu permasalahan yang muncul di kelas B TK Safiatuddin adalah minimnya
perilaku mengantri pada anak saat melakukan kegiatan pembelajaran. Mengantri
merupakan suatu bentuk dalam menanamkan pendidikan karakter pada anak usia
dini. Adapun yang menjadi rumusan masalah dalam penelitian ini adalah 1).
bagaimana penanaman pendidikan karakter melalui budaya antri pada anak kelompok
B di TK Safiatuddin Lhokseumawe? 2). Nilai-nilai pendidikan karakter apa saja yang
terkandung dalam budaya antri pada TK Safiatuddin Lhokseumawe? 3). Apa saja
yang menjadi faktor-faktor penghambat dalam menanamkan pendidikan karakter
melalui budaya antri pada kelompok B TK Safiatuddin Lhokseumawe?. Dan tujuan
penelitian dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui penanaman pendidikan
karakter melalui budaya antri, dan nilai-nilai pendidikan karakter serta faktor
penghambat dalam menanamkan pendidikan karakter dalam budaya antri. Dalam
penelitian ini metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan
menggunakan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi
dan wawancara, sedangkan untuk instrument penelitian dilakukan dengan observasi
dan dokumentasi, teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan reduksi data,
penyajian data dan penarikan kesimpulan. Adapun hasil dari penelitian di TK
Safiatuddin Lhokseumawe adalah peranan guru dalam proses menanamkan budaya
antri pada anak yaitu mengajarkan bari berbaris, menjabat tangan guru, serta
pembacaan doa dan asmaul husna secara bersamaan. Adapun nilai-nilai pendidikan
karakter yang terkandung dalam budaya antri meliputi disiplin, sopan santun, serta
menghormati orang lain. Dan yang menjadi faktor penghambat dalam menanamkan
budaya anatri yaitu anak-anak tidak sabar menunggu, berlari-larian, mengjahili teman
dan merebut tempat teman yang lain.


Detail Information

Penulis
Maulida Rahmi - Personal Name
NIP/NIDN/NIM 132507839
Edition
Language
English
Publisher FTIK-PIAUD : IAIN Lhokseumawe.,
Edition
Subject(s)
No Panggil
PIAUD

BACA FULLTEX

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail