PERAN GURU DALAM PEMBINAAN AKHLAK SISWA BERMASALAH DI SMA NEGERI 1 SAMUDERA

Record Detail

Skripsi

PERAN GURU DALAM PEMBINAAN AKHLAK SISWA BERMASALAH DI SMA NEGERI 1 SAMUDERA

XML

Skripsi ini berjudul “Peran Guru Dalam Pembinaan Akhlak Siswa Yang
Bermasalah Di SMA Negeri 1 Samudera”. Di SMA Negeri 1 Samudera terjadi
kemorosatan akhlak yang luar biasa. Siswa sering melanggar aturan, dan berlaku
tidak sopan, siswa berani memperolok-olok guru. Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui langkah, peran dan kendala guru dalam pembinaan akhlak siswa
bermasalah pada SMA Negeri 1 samudera. Penelitian ini merupakan penelitian
kualitatif yang menggunakan pendekatan sosiologi pendidikan. Adapun untuk
memperoleh data di lapangan peneliti melakukan obvervasi langsung,
mewawancarai serta melakukan dokumentasi. Sedangkan untuk analisis data
peneliti menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.
Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan hasilnya adalah : Pertama Peran guru
dalam pembinaan akhlak siswa bermasalah di SMA Negeri 1 Samudera adalah
sebagai pengajar, sebagai pembimbing, sebagai administrator kelas, sebagai
pelatih dan pengembang kurikulum, berperan dalam menjalin hubungan dengan
masyarakat, sebagai peneliti, dan sebagai model dan teladan yang baik. Kedua,
Langkah guru dalam pembinaan akhlak siswa yang bermasalah di SMA Negeri 1
Samudera melalui dua tempat yaitu di dalam dan di luar kelas. Adapun pembinaan
akhlak siswa yang bermasalah di dalam kelas yaitu dengan menasehati, menyuruh
siswa bermasalah duduk di kursi paling depan untuk memberikan kesempatan
agar tidak menggangu siswa yang lain. Pembinaan Akhlak Siswa yang
Bermasalah di luar kelas yaitu dengan melakukan pendekatan secara pribadi, pola
guru asuh, Home visit (Kunjungan rumah), Skorsing atau didayahkan selama
seminggu, Ceramah dan pelatihan, memberi hukuman yang mendidik, dan
dikeluarkan dari sekolah. Ketiga, Kendala yang dihadapi guru dalam proses
pembinaan akhlak siswa bermasalah di SMA Negeri 1 samudera adalah
kurangnya kepedulian orang tua dan sikap siswa yang kurang baik yaitu
memperolok-olok guru dengan menjawab/menyahut teguran dengan tidak sopan
dan guru yang menyerah dan merasa tidak mampu lagi membina akhlak siswa
bermasalah.


Detail Information

Penulis
MULKAN SAPUTRA - Personal Name
NIP/NIDN/NIM 142108585
Edition
Language
English
Publisher FTIK-PAI : IAIN Lhokseumawe.,
Edition
Subject(s)
No Panggil
PAI

BACA FULLTEX

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail