Skripsi
ANALISIS STRATEGI PENINGKATAN PRODUKTIVITAS PENGELOLAAN DANA BUMG MENURUT PANDANGAN EKONOMI ISLAM (Studi Kasus di Kecamatan Paya Bakong)
XMLPeningkatan produktivitas pengelolaan dana BUMG juga harus menghidari dari
sifat ribawi yang selama ini telah dilakukan.Berdasarkan permasalahan tersebut
maka yang menjadi judul dalam penelitian ini ialah: “Analisis Strategi
Peningkatan Produktivitas Pengelola dana BUMG Menurut Pandangan Ekonomi
Islam (Studi Kasus di Kecamatan Paya Bakong).” Rumusan masalah dalam
penelitian ini ialah sebagai berikut: 1) Bagaimana strategi untuk meningkatkan
produktivitas pengelolaan dana BUMG di Gampong Geureghek Kecamatan Paya
Bakong Kabupaten Aceh Utara?, 2) Bagaimana pandangan ekonomi Islam
terhadap strategi pengelolaan dana BUMG yang dilakukan di Gampong
Geureughek Kecamatan Paya Bakong?. Metode penelitian yang digunakan ialah
kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara dan
dokumentasi. Hasil penelitian diperoleh pertama: Usaha yang dijalankan pada
umumnya merupakan usaha yang produktif akan tetapi meskipun ada di antara
usaha yang dijalankan kurang aktif hal ini karena faktor lingkungan atau kondisi
alam yang membuat aktivitas usaha tidak mampu berjalan dengan baik seperti
usaha yang dijalankan oleh beberapa gampong yakni Gampong Alue Bieng
dengan jenis usaha memelihara lembu, kemudian gampong Tanjong Beurengen
dengan jenis usaha yang dijalankan yaitu membuka bengkel, selanjutnya
Gampong Pereupok dengan usaha yang dijalankan ialah memelihara kambing,
dimana jenis usaha tersebut tidak mampu berjalan dengan baik karena hama yang
terjadi pada binatang, kurangnnya pelanggan pada usaha bengkel, dan masyarakat
yang suka mengutang. Adapun strategi untuk meningkatkan produktifitas usaha
ialah dengan mengadakan musyawarah bersama dengan dalam menentuka jenis
usaha, kinerja dan dana yang dihabiskan untuk membangun usaha tersebut.
Kedua, Pandangan ekonomi Islam terhadap strategi pengelolaan dana BUMG
yang dilakukan di Gampong yang ada di Kecamatan Paya Bakon menurut penulis
tidak ada penyimpangan dengan konsep syariah, karena usaha yang dijalankan
amanah dan bertanggung jawab. Hal ini dapat dilihat bahwa ada beberapa masih
berjalan dengan baik sampai sekarang, selain itu aparat Gampong juga selalu
mengontrol usaha tersebut sebagai bentuk tanggung jawab aparatur dalam
mengelola dana BUMG yang disalurkan pemerintah.
Detail Information
Penulis |
ANDRI ARIF - Personal Name
|
---|---|
NIP/NIDN/NIM | 151208637 |
Edition | |
Language |
Indonesia
|
Publisher | FEBI-EKONOMI SYARIAH : IAIN Lhokseumawe., 2021 |
Edition | |
Subject(s) | |
No Panggil |
2X6.1 And a
|