Thesis
MANAJEMEN PEMANFAATAN BUDAYA GAYO YANG MENGANDUNG NILAI-NILAI PENDIDIKAN ISLAM DALAM PROSES BELAJAR MENGAJAR DI MTsN LAMPAHAN
XMLPerkembangan dunia yang nyaris tanpa batas ini, sedikit banyaknya
mempengaruhi dan mengaburkan budaya yang ada termasuk yang berkaitan
dengan budaya Gayo. Pada dasarnya nilai budaya Gayo ini cukup banyak
mengajarkan pendidikan karakter yang telah ada sejak dahulu kala namun
sekarang sudah dianggap ketinggalan zaman dan kuno. Adapun budaya Gayo
yang mengandung nilai-nilai pendidikan Islam diantaranya Mukemel ,Tertib,
Setie, Gemasih/Sayang, Mutentu, Amanah, Genap Mupakat, Alang Tulung dan
Bersikemelen. Peneliti lihat dilapangan bahwa siswa di MTsN Lampahan belum
maksimal memperoleh pelajaran budaya Gayo, kalau pun ada hanya sebatas
materi atau pengenalan bahasa Gayo namun, tidak menjelaskan bagaimana
sesungguhnya budaya Gayo mempraktekkan dalam perbuatan sehari-hari yang
mencerminkan budaya yang mengandung nilai-nilai Islam. Rumusan masalah
dalam penelitian ini adalah: Bagaimana perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi
dalam memanfaatkan budaya Gayo yang mengandung nilai – nilai pendidikan
Islam dalam proses belajar mengajar di MtSN Lampahan. Penelitian ini bertujuan
untuk mengetahui perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi yang dilakukan sekolah
ini dalam memanfaatkan budaya Gayo yang mengandung nilai-nilai pendidikan
Islam dalam proses belajar mengajar. Metode penelitian ini menggunakan
penelitian kualitatif yang diambil dari dua sumber data yakni data primer dan data
sekunder. Adapun teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi,
wawancara, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat
disimpulkan bahwa: 1) Perencanaan yang dilakukan di MtSN Lampahan dalam
Memanfaatkan budaya Gayo yang mengandung nilai-nilai pendidikan Islam
dalam proses belajar mengajar diantaranya: a) Merencanakan penentuan siapa
guru yang akan mengajarkan budaya Gayo di sekolah itu b) Merencanakan dan
Merancang bagaimana kurikulum dan Rpp guru yang memuat budaya Gayo yang
mengandung nilai-nilai pendidikan Islam c) Merencanakan media dan fasilitas
pendukung untuk pembelajaran d) Merencanakan pembiayaan yang dibutuhkan
dalam program tersebut 2) Pelaksanaan pemanfaatan budaya Gayo dalam proses
belajar mengajar yang dilakukan diantaranya; a) Melaksanakan pembelajaran
dangan strategi yang menarik bagi peserta didik; b) Menyusun langkah langkah
pembelajaran dari awal hingga penutup ( RPP ) ; c) Menggunakan metode ajar
yang bervariasi dan c) Menjelaskan tujuan dan manfaat mempelajari budaya Gayo
yang mengandung nilai-nilai Islam kepada peserta didik.3) Evaluasi pemanfaatan
budaya Gayo dalam proses belajar mengajar dilakukan melalui: a) Menyusun
tekhnik tekhnik evaluasi baik tes maupun non tes; b) Menentukan kriteria
keberhasilan baik nilai moral maupun spiritual dalam pemanfaatan budaya Gayo
dalam proses belajar mengajar; c) Melakukan tindak lanjut dari hasil penilaian
baik nilai kerja maupun ahlak; d) Menentukan bobot nilai bagi masing-masing
peserta didik.
Detail Information
Penulis |
INTAN JULIANI - Personal Name
|
---|---|
NIP/NIDN/NIM | 164300307 |
Edition | |
Language |
Indonesia
|
Publisher | S2-MPI : IAIN Lhokseumawe., 2019 |
Edition | |
Subject(s) | |
No Panggil |
2X7.3 Int m
|