Skripsi
UPAYA MENGEMBANGKAN NILAI MORAL ANAK USIA 4-5 TAHUN MELALUI METODE BERCERITA DI TK PEMBINA SYAMTALIRA ARON
XMLABSTRAK
Yurmaida, 2019 Upaya Mengembangkan Nilai Moral Anak Usia 4-5 Tahun
Melalui Metode Bercerita di TK Pembina Syamtalira Aron.
Pembimbing I Novi Diana, M.Pd dan Pembimbing II Mutia Sari,
M.Pd
Nilai moral Anak masih belum berkembang secara optimal, anak masih suka
mengambil mainan kawannya, belum biasa menjawab salam dari gurunya dan
kurang mampu mengembangkan sifat kesopanan contohnya anak bisa menjawab
salam dari guru, anak sudah mau mengucapkan terima kasih, anak sudah mampu
meminta maaf. Adapun rumusan masalah dalam penelitian tindakan kelas ini
adalah bagaimana upaya meningkatkan nilai moral anak melalui metode bercerita
di TK Pembina Syamtalira Aron. Adapun tujuan utama penelitian kelas ini adalah
untuk mengetahui upaya meningkatkan nilai moral anak melalui metode bercerita
di TK Pembina Syamtalira Aron. Penelitian ini menggunakan pendekatan
kualitatif. Jenis Penelitian tindakan kelas (PTK) dilakukan didalam ruangan yang
berupa bentuk kajian dari tindakan-tindakan tugas sehari-hari. Sumber data dari
penelitian ini terdiri dari guru dan murid di TK Pembina Syamtalira Aron Aceh
Utara di kelompok B usia 4-5 tahun, jumlah anak 20, anak laki-laki 8 orang dan
anak perempuan 12 orang. Tahapan penelitian terdiri dari empat komponen yaitu
perencanaan (planning), tindakan (acting), pengamatan (observing), dan refleksi
(reflecting). Teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan
dokumentasi, Teknik analisis data yaitu reduksi data, penyajian data dan
penarikan kesimpulan. Hasil penelitian Upaya Meningkatkan Nilai Moral Anak
Usia Dini Melalui Metode Bercerita Usia 4-5 Tahun di TK Pembina Syamtalira
Aron diperoleh bahwa meningkatkan moral anak usia dini dikatakan berhasil
apabila persentase nilai moral anak mencapai 76-100% dengan kriteria BSH,
BSB, MB dan BB. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai moral Pra Tindakan
dengan nilai rata-rata persentase sebesar 0 %. Pada siklus 1 tidak ada lagi anak
yang belum berkembang dan 11 anak yang mulai berkembang (MB) dengan
persentase 55%, 9 anak berkembang sesuai harapan (BSH) dengan persentase
45%, tetapi tidak ada anak yang berkembang sangat baik, sedangkan pada siklus
II tidak ada lagi anak yang belum berkembang (BB) dan mulai berkembang
(MB), sudah ada 3 anak yang berkembang sesuai harapan (BSH) dengan
persentase 15% dan 17 anak sudah berkembang sangat baik (BSB) dengan
persentase 85%. Dengan demikian dapat diambil kesimpulan bahwa metode
bercerita meningkatkan nilai moral anak usia 4-5 Tahun.
Detail Information
Penulis |
YURMAIDA - Personal Name
|
---|---|
NIP/NIDN/NIM | 142508445 |
Edition | |
Language |
Indonesia
|
Publisher | FTIK-PIAUD : IAIN Lhokseumawe., 2019 |
Edition | |
Subject(s) | |
No Panggil |
372.21 Yur u
|