Skripsi
STRATEGI PENGEMBANGAN BISNIS DENGAN MENGGUNAKAN KONSEP MUSYARAKAH PADA 212 MART LHOKSEUMAWE
XMLABSTRAK
Pertumbuhan ekonomi di era globalisasi salah satunya ditandai dengan semakin
berkembangnya dunia usaha di segala bidang. Salah satu usaha yang berkembang
saat ini adalah Usaha kecil dan menengah yang bergerak dibidang bisnis ritel,
yaitu minimarket. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi bisnis yang
dilakukan oleh minimarket 212 Mart Lhokseumawe. Strategi tersebut meliputi
strategi pengembangan bisnis menggunakan akad Mudharabah dan strategi
analisis SWOT. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode
kualitatif, yaitu metode penelitian yang digunakan untuk meneliti pada obyek
yang alamiah, dimana peneliti adalah instrument kunci. Teknik pengumpulan data
dilakukan secara trianggulasi (gabungan), analisis data bersifat induktif, dan hasil
penelitian kualitatif lebih menekankan makna dari pada generalisasi. Teknik yang
akan digunakan untuk menumpulkan sumber data adalah teknik pengumpulan
data in depth interview (wawancara mendalam), participant observasi (observasi
berperan serta), dan studi literature. Dari hasil penelitian didapatkan bahwa
kekuatan yang dimiliki minimarket 212 Mart Lhokseumawe adalah pelayanan
yang baik, kemasan produk yang tertata rapi dan bersih, harga yang terjangkau,
dan letak minimarket 212 Mart Lhokseumawe yang strategis, menyediakan
beragam produk, pasokan barang selalu tepat waktu. Kelemahan yang dimiliki
oleh minimarket 212 Mart Lhokseumawe adalah tempat parkir yang kurang
memadai, kurangnya melakukan promosi serta karyawan berhenti bekerja dan
merekrut karyawan baru. Sedangkan peluang yang dimiliki oleh minimarket 212
Mart Lhokseumawe adalah kemajuan teknologi, selera masyarakat yang berubah- ubah, dan daya beli masyarakat. Sedangkan ancaman yang dimiliki oleh
minimarket 212 Mart Lhokseumawe adalah munculnya pesaing sejenis dan harga
barang yang tidak stabil, gencarnya promosi dari swalayan pesaing, dan harga
promosi pesaing.
Kata kunci: Minimarket 212 Mart Lhokseumawe, Kekuatan, Kelemahan,
Ancaman, Dan Peluang
Detail Information
Penulis |
MERY AFRINA - Personal Name
|
---|---|
NIP/NIDN/NIM | 151208614 |
Edition | |
Language |
Indonesia
|
Publisher | FEBI-EKONOMI SYARIAH : IAIN Lhokseumawe., 2019 |
Edition | |
Subject(s) | |
No Panggil |
2x6.3Mer s
|