TANGGUNG JAWAB PERUSAHAAN TERHADAP LINGKUNGAN MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM

Record Detail

Skripsi

TANGGUNG JAWAB PERUSAHAAN TERHADAP LINGKUNGAN MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM

XML

Skripsi ini menjelaskan tentang Tangggung Jawab Perusahaan Terhadap
Lingkungan Menurut Perspektif Ekonomi IslamPeran sosial perusahaan dan
tuntutan terhadap pertanggungjawaban menyeluruh kepada Allah, manusia dan
alam semesta ini merupakan alasan pentingnya pengungkapan pertanggung
jawaban sosial perusahaan (selanjutnya dalam penelitian ini di sebut Corporate
Social Responsibility) sebagai komponen dalam CSR Perusahaan, yang di
derivasi dari nilai-nilai Islam. Rumusan masalah adalah: 1. Bagaimana tanggung
jawab perusahaan (Corporate Social Responsibility) terhadap lingkungan dalam
perspektif ekonomi Islam?, 2. Bagaimana pengalokasian dana CSR (Corporate
Social Responsibility) perusahaan terhadap lingkungannya menurut ekonomi
Islam ? Tujuan dalam penelitian ini adalah:1. Untuk menjelaskan tanggung jawab
perusahaan (Corporate Social Responsibility) terhadap lingkungan dalam
perspektif ekonomi Islam. 2. Untuk menjelaskan pengalokasian dana CSR
(Corporate Social Responsibility) perusahaan terhadap lingkungannya menurut
ekonomi Islam. Adapun kesimpulan yang penulis perolah dalam kajian penelitian
ini ialah sebagai berikut:pertama, Tanggung jawab perusahaan terhadap
lingkungan yang diterapkan melalui program CSR (Corporate Social
Responsibility) dalam ekonomi Islam berlandaskan tiga bentuk tanggung jawab
yaitu pertama, hubungan tanggung jawab perusahaan kepada Allah SWT, kedua,
hubungan tanggung jawab perusahaan terhadap manusia, ketiga, hubungan
tanggung jawab perusahaan terhadap alam sekit ar dalam pelaksanaan CSR juga
harus menerapkan prinsip tauhid, khalifah, keadilan, ukhuwah dan menciptakan
maslahah. Kedua, Islam sangat menganjurkan bantuan sosial diberikan kepada
siapa saja dari golongan orang-orang yang memerlukan dan kurang mampu dalam
berusaha, melalui alokasi dana CSR (Corporate Social Responsibility)
perusahaan yang dialokasikan melalui Zakat, Infak, Sedekah, bantuan permodalan
dan pinjaman kebajikan (Qard hasan) sehingga terciptanya keseimbangan sosial
hidup setiap masyarakat dan mampu menikmati kehidupan dalam satu standar
hidup, meskipun ada perbedaan derajat.
Kata Kunci: Tanggung Jawab, Lingkungan, Ekonomi Islam


Detail Information

Penulis
FITRI AYU ANANDA - Personal Name
NIP/NIDN/NIM 151208622
Edition
Language
English
Publisher FEBI-EKONOMI SYARIAH : IAIN Lhokseumawe.,
Edition
Subject(s)
No Panggil
2x4.142 3Fit t

BACA FULLTEX

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail