PELAKSANAAN PENDIDIKAN AKHLAK DI SMP N 2 KOTA LHOKSEUMAWE

Record Detail

Skripsi

PELAKSANAAN PENDIDIKAN AKHLAK DI SMP N 2 KOTA LHOKSEUMAWE

XML

Skripsi ini berjudul” Pelaksanaan Pendidikan Akhlak Di SMP N 2 Lhokseumawe, pelaksanaan
pendidikan akhlak merupakan pendidikan mengenai dasar-dasar moral (akhlak) dan keutamaan
perangai, tabiat yang dimiliki dan harus dijadikan kebiasaan oleh anak sejak kanak-kanak hingga
ia menjadi mukallaf. Tidak diragukan bahwa keutamaan-keutamaan moral, perangai dan tabiat
merupakan salah satu buah iman yang mendalam dan perkembangan religius yang benar.
Realitanya, perilaku serta budi pekerti (akhlak) dari pelajar saat ini sangatlah memprihatinkan,
diantaranya mereka cenderung bertutur kata yang kurang baik, bertingkah laku yang kurang
sopan, dan tidak lagi patuh terhadap orang tua maupun gurunya. Hal ini tentu saja dipengaruhi
kondusif tidaknya pendidikan budi pekerti yang mereka dapatkan, baik di lingkungan keluarga,
sekolah maupun masyarakat. Adapun yang menjadi rumusan masalah dalam penelitian ini adalah
Bagaimana pelaksanaan pendidikan akhlak di SMP N 2 Lhokseumawe? Apa saja kendala
pelaksanaan pendidikan akhlak di SMP N 2 Lhokseumawe?. Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui tentang pelaksanaan pendidikan akhlak di SMP N 2 Lhokseumawe serta untuk
mengetahui apa saja kendala tentang pelaksanaan pendidikan akhlak di SMP N 2 Lhokseumawe.
Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif, mengumpulkan data dengan wawancara,
observasi dan dokumentasi. Subjek penelitian adalah siswa ,guru bimbingan konseling (BK),
kepala sekolah, wakil bidang kesiswaan. Secara keseluruhan hasil penelitian menunjukkan
bahwa SMP N 2 Lhokseumawe menerapkan pelaksanaan pendidikan akhlak yang lebih baik dari
sebelumnya. Dalam melaksanakan pendidikan akhlak di SMP N 2 Lhokseumawe memiliki
dampak yang sangat baik kepada diri siswa yaitu sebagai berikut (1) siswa dapat saling
mengahargai dan menghormati sesama teman, kakak letting serta guru disekolah. (2) siswa
mampu membaca Al-Qur’an dan mengamalkan dalam kehidupan sehari-hari. (3) siswa dapat
terhindar dari perkataan kotor serta perbuatan yang jelek serta dapat membentuk akhlak yang
baik dan mulia di dalam lingkungan sekolah. Selain itu peneliti juga memperoleh informasi
tentang yang menjadi pendukung dan penghambat dalam pelaksanaan pendidikan akhlak di SMP
N 2 Lhokseumawe tersebut, diantaranya yaitu: (1) lingkungan yang kondusif. (2) dukungan oleh
guru. (3) dukungan oleh orang tua. Adapun faktor penghambatnya ialah: (1) kesadaran siswa
yang masih kurang dalam pelaksanaan pendidikan akhlak. (2) pengontrolan siswa tidak berjalan
dengan efektif bila terdapat pelaksanaan tertentu didalam maupun diluar sekolah. Dari semua
upaya yang dilakukan oleh pihak sekolah bertujuan mencapai kesempurnaan hidup didunia dan
di akhirat dan membentuk akhlak siswa menjadi akhlak mulia serta menunjukkan pendidikan
akhlak mulia kepada Allah, Akhlak sesama manusia dan akhlak terhadap lingkungan sekolah.


Detail Information

Penulis
ABDUL HADI - Personal Name
NIP/NIDN/NIM 142108196
Edition
Language
English
Publisher FTIK-PAI : IAIN Lhokseumawe.,
Edition
Subject(s)
No Panggil
PAI

BACA FULLTEX

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail