PSIKOLOGI KOMUNIKASI SANTRI DAYAH BABUSSALAM MATANGKULI (Analisis Perilaku Santri Putri Terhadap Teungku Dayah)

Record Detail

Skripsi

PSIKOLOGI KOMUNIKASI SANTRI DAYAH BABUSSALAM MATANGKULI (Analisis Perilaku Santri Putri Terhadap Teungku Dayah)

XML

Penelitian ini berjudul “Psikologi Komunikasi Santri Dayah Babussalam
Matangkuli (Analisis Perilaku Santri Putri Terhadap Teungku Dayah)”. Akhlak
yang baik di dayah dipercaya sebagai jalan untuk mendapatkan ilmu baraqah dari
ilmu yang dipelajarinya, namun sekarang ada beberapa santri yang berperilaku
tidak baik terhadap teungku dan melanggar peraturan dayah. Adapun rumusan
masalah dalam penelitian ini adalah: 1. Bagaimana psikologi komunikasi santri
putri dayah Babussalam Matangkuli terhadap teungku dayah?, 2. Bagaimana efek
perilaku santri putri dayah Babussalam matangkuli?, 3. Bagaimana komunikasi
yang baik antara santri putri dengan teungku dayah Babussalam Matangkuli?.
Tujuan penelitian dalam penulisan ini adalah, 1. Untuk mengetahui bagaimana
psikologi komunikasi santri putri terhadap teungku dayah Babussalam
Matangkuli, 2. Untuk mengetahui bagaimana efek peilaku santri putridayah
Babussalam Matangkuli, 3. Untuk mengetahui bagaimana seharusnya komunikasi
yang baik antara santri putri dengan teungku dayah Babussalam Matangkuli.
Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian
kualitatif. Adapun kesimpulan dalam penelitian ini, yaitu, psikologi komunikasi
antara teungku dan santri putri dayah Babussalam Matangkuli masih ada beberapa
yang belum efektif, masih ada santri yang berperilaku tidak baik kepada teungku,
karena komunikasi interpersonal antara santri dengan teungku masih kurang baik,
maka untuk mengatasi masalah ini penulis menggunakan teori interaksi social,
interaksi ini sangat cocok digunakan pada peneilitian ini, karena dengan interaksi
sosial hubungan atau komunikasi yang baik antara santri dan teungku dayah
Babussalam Matangkuli akan terbentuk dengan baik dan efektif kembali.
Kata Kunci : Psikologi Komunikasi, Santri, Analisis.


Detail Information

Penulis
AYU SAPUTRI - Personal Name
NIP/NIDN/NIM 143108546
Edition
Language
English
Publisher FUAD-KPI : IAIN Lhokseumawe.,
Edition
Subject(s)
No Panggil
KPI

BACA FULLTEX

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail