TINJAUAN MAFSADAH MASLAHAH TERHADAP PERNIKAHAN USIA DINI KARENA PAKSAAN ORANG TUA (STUDI KASUS DI GAMPONG DAYAH ARON KECAMATAN SYAMTALIRA ARON KABUPATEN ACEH UTARA)

Record Detail

Skripsi

TINJAUAN MAFSADAH MASLAHAH TERHADAP PERNIKAHAN USIA DINI KARENA PAKSAAN ORANG TUA (STUDI KASUS DI GAMPONG DAYAH ARON KECAMATAN SYAMTALIRA ARON KABUPATEN ACEH UTARA)

XML

Islam sebagai pedoman hidup bagi manusia dalam menuju kebahagiaan hakiki,
baik kebahagiaan duniawi maupun ukhrawi (akhirat), memberikan berbagai
petunjuk dan aturan dalam mencapai kebahagiaan hidup. Dalam al-Qur’an
disebutkan bahwa, dalam pernikahan ada kebahagiaan (sakinah). Dari perkawinan
ini diharapkan akan dapat terbentuk keluarga yang terdiri dari suami-istri dalam
rangka mendapatkan keturunan, ketentraman dan kedamaian. Pernikahan dini
yang terjadi pada akhir-akhir ini karena biasanya mengarah kepada kemaksiatan
dan perzinahan yang korbannya kebanyakan adalah kaum muda. Pro dan
kontrapun bermunculan terhadap pernikahan dini, ada yang mendukung dan ada
juga yang menolaknya. Untuk menjawab permasalahan tersebut di atas penulis
membuat rumusan masalah yaitu: (1) Bagaimana pelaksanaan pernikahan usia
dini dan (2) Bagaimana tinjauan hukum Islam pernikahan usia dini di Gampong
Dayah Aron Kecamatan Syamtalira Aron Kabupaten Aceh Utara, adapun
tujuannya adalah: 1) untuk mengetahui pelaksanaan pernikahan usia dini dan (2)
untuk mengetahui tinjauan hukum Islam pernikahan usia dini di Gampong Dayah
Aron Kecamatan Syamtalira Aron Kabupaten Aceh Utara. Penelitian ini bersifat
kajian lapangan dengan menggunakan pendekatan kualitatif, dilaksanakan pada
Gampong Dayah Aron Kecamatan Syamtalira Aron Kabupaten Aceh Utara.
Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi.
Teknik analisis data dilakukan melalui reduksi data, penyajian data dan verifikasi
data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pernikahan usia dini di
Gampong Dayah Aron Kecamatan Syamtalira Aron Kabupaten Aceh Utara.
karena faktor ekonomi, faktor pacaran, faktor saling suka sama suka, dan faktor
adat keluarga yang sudah menjadi kebiasaan. Namun rumah tangga yang kawin
dini, kurang harmonis dan bahagia, hal tersebut di ukur dengan sering tejadi
keributan atau percekcokan pada keluarga pernikahan dini tersebut. Tinjauan
hukum Islam pernikahan usia dini di Gampong Dayah Aron Kecamatan
Syamtalira Aron Kabupaten Aceh Utara. Secara hukum islam menurut pendapat
tokoh agama hukumnya sah, yang terpenting pernikahan tersebut memenuhi
syarat dan rukun nikah. Namun disisi lain juga harus melihat sisi maslahatnya.


Detail Information

Penulis
SANUSI - Personal Name
NIP/NIDN/NIM 121106233
Edition
Language
English
Publisher SYARIAH-AHWAL AL-SYAKHSYIYYAH : IAIN Lhokseumawe.,
Edition
Subject(s)
No Panggil
AHWAL AL SYAKHSYIYYAH

BACA FULLTEX

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail