PENERAPAN MANAJEMEN PEMBELAJARAN ALQURAN HADIS DI MTsN 4 ACEH UTARA

Record Detail

Thesis

PENERAPAN MANAJEMEN PEMBELAJARAN ALQURAN HADIS DI MTsN 4 ACEH UTARA

XML

Manajemen pembelajaran Alquran Hadis merupakan suatu usaha dalam
mengelola proses pembelajaran Alquran Hadis yang meliputi tahap perencanaan,
pengorganisasian, pelaksanaan, dan tahap evaluasi pembelajaran guna mencapai tujuan
pembelajaran secara efektif dan efisien. Tesis ini dirancang untuk melakukan penelitian
terhadap perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi pembelajaran Alquran Hadis pada kelas
IX MTsN 4 Aceh Utara, karena ditemukan beberapa siswa kelas IX mampu membaca
Alquran dengan baik dan benar serta sesuai dengan kaedah ilmu tajwid termasuk hukum
bacaan mad. Peran guru dalam pelaksanaan manajemen pembelajaran Alquran Hadis
memberikan dampak positif terhadap peningkatan pemahaman siswa dalam ilmu tajwid.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif analisis.
Penelitian ini dilaksanakan mulai tanggal 30 Maret 2018 sampai dengan 2 April 2018.
Sumber data penelitian ini adalah data primer, yaitu kepala madrasah, wakil kepala
bidang kurikulum, guru Alquran Hadis, siswa, dan buku Alquran Hadis kelas IX.
Sedangkan sumber data skunder daftar nilai siswa, catatan harian. teknik pengumpulan
data dalam penelitian ini wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian,
Pertama, Perencanaan pembelajaran Alquran Hadis terdiri perencanaan kurikulum, yang
meliputi struktur kurikulum, jumlah jam pelajaran, alokasi waktu, dan minggu efektif.
Selanjutnya perencanaan bidang administrasi pembelajaran, yang terdiri dari silabus dan
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP). RPP tersebut meliputi identitas madrasah,
tujuan pembelajaran, metode pembelajaran, materi pelajaran, media dan alat, langkahlangkah pembelajaran dan penilaian pembelajaran. Kedua, Pelaksanaan pembelajaran
meliputi, metode pembelajaran yang digunakan khusus pada materi hukum bacaan mad
adalah metode ceramah, diskusi, Tanya jawab, dan demonstrasi. Kepemimpinan guru
dalam melaksanakan pembelajaran di kelas sudah baik, hal ini terlihat dari sikap
bijaksana, tidak mudah marah, dan dapat meminpin kelas dengan baik. Sedangkan
kegiatan guru dalam proses pembelajaran, khususnya pada materi mad, secara umum
sudah terlaksana dengan baik. Ketiga, Evaluasi pembelajaran Alquran Hadis ditekankan
pada penguasaan materi pelajaran dan unsur pokok membaca, yaitu praktek kemampuan
baca surah dan ayat yang telah ditetapkan. Pelaksanaan evaluasi dilakukan berupa
ulangan harian, yang meliputi latihan dan tugas, selanjutnya ujian tengah semester, dan
ujian akhir semester. Penilaian dilakukan pada tiga ranah, yaitu pengetahuan,
keterampilan dan sikap.


Detail Information

Penulis
Husnuddin - Personal Name
NIP/NIDN/NIM 164300242
Edition
Language
Indonesia
Publisher S2-MPI : IAIN Lhokseumawe.,
Edition
Subject(s)
No Panggil
371.1 Hus p

BACA FULLTEX

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail